Minggu, 29 Juli 2012

Malam Mingguan... di Kuburan

     Selamat malam pemirsaaaaahhhh... dimanapun anda sedang pipis... kembali bersama saya dalam acara 'Kencan With The Demits'. Dimana acara ini berlangsung pada malam minggu, di KUBURAN!!

    Oke, gini ceritanya,  gue kemaren diajak salah satu sahabat bokap buat ziarah ke makam Sunan Kuning di Tulungagung. Beliau sms gue yang isinya ngajak gue malam mingguan ziarah di makam Sunan Kuning, beliau juga minta buat ngajak adek gue, Uton. Sekitar jam 6 sore gue sama Uton kerumah Om Haji, sahabat bokap gue tersebut. Nyampe sana gue dan Uton udah langsung ditodong disuruh  pake sorban. Sejujurnya, dengan kita pake sorban plus kopyah bundar warna putih dikepala akan lebih menyerupai dua jelangkung mau gantung diri dengan kepala yang baru aja nyemplung di air kapur mendidih. Oke semuanya udah beres, gue dan Uton udah mirip jelangkung, dan udah siap buat ziarah.

    Dalam acara ziarah ini diikuti 7 orang, dengan 4 orang dewasa termasuk Om Haji dan duo jelangkung, gue dan Uton, plus satu anak berusia 14 tahun bernama Nando. Dan kita akan naik 1 mobil dengan kursi yang hanya bisa muat 5 orang. Jadi bisa dibayangkan gimana pantat semua penumpang akan bergesekan satu sama lain dengan liarnya. Tapi gue udah mempersiapkan itu semua dengan baik, gue udah boker sebelum ziarah.. hehehe :p
 
    Perjalanan menuju makam Sunan Kuning berhasil ditempuh dalam waktu 50 menit. Dan selama itu pula pantat semua peumpang mobil bergesekan. Dan dari hasil gesekan tersebut, Nando menjadi korban. Dia dengan binalnya langsung masuk WC tanpa minta ijin terlebih dahulu. Setelah keluar dari WC mukanya tampak pucat, terlihat sekali dia tadi berjuang mati-matian untuk mengeluarkan bayinya. Gue mencoba sok perhatian ke Nando.
    'Ndo, lega?', tanya gue penasaran.
    'Lega banget, keluar tiga kilo tadi', jawab Nando, bangga.
    'Subur ya, laki ato perempuan?'
    'Tau tuh merah semua'
    'Abis makan bayi siapa lo bisa merah semua gitu?', gue heran.
    'Cuman ngemil cabe doang sih tadi'
    'Lah kok merah semua?'
    'Iya batangnya ketelen'
    '-___-'

Setelah perbincangan tidak bermutu itu selesai, dan setelah semua selesai wudhu, lalu rombongan melaksanakan sholat isya diikuti sholat-sholat sunnah lain. Kemudian rombongan langsung bergegas menuju komplek makam Sunan Kuning. Rombongan sejenak berdoa untuk arwah Sunan Kuning. Dan ditengah kekhidmatan berdoa, gak ada abab gak ada gendruwo tiba-tiba Uton bilang,'bang.. aku gemeteran'
    'gemeteran kenapa? dibilangin pake jaket sih nolak', jawab gue.
    'bukan bang bukan dingin'
    'terus?'
    'aku takut bang pertama kali malem mingguan dikuburan',dia megang gue tangan gue, kenceng.
    'kamu gak kencing di celana kan?'
    'enggak bang, cuman berak doang'
    'MINGGIR LOO!!!'

    Di akhir acara ziarah, rombongan menabur bunga diatas makam Sunan Kuning. Itu adalah pertama kalinya gue ke kuburan malem-malem, dan itu juga pertama kalinya gue merayakan malam mingguan di kuburan. Dan gue bersyukur, gak ada setan yang nyulik gue gara-gara tampang gue yang mirip sama anggota keluaga mereka. Inilah satu gambar yang berhasil gue ambil kemaren, sambil berharap hape gue gak meledak gara-gara ngambil gambar tanpa ijin di tempat yang sakral itu:

                         beginilah kondisi komplek makamnya

Minggu, 22 Juli 2012

Radiasi Benda Hitam

    Menjadi manusia hitam di Indonesia itu asli sedih banget. Sering terjadi diskriminasi pada orang kulit hitam di Indonesia. Dan gue adalah manusia dengan warna kulit menyerupai tempe yang kelamaan digoreng. Seperti yang ada di info, nama gue Ical, tapi temen-temen sering manggil gue dengan 'Seonggok Benda Hitam'. Dari panggilan itu gue jadi sadar mungkin dimata temen-temen gue lebih menyerupai jelmaan kotoran gajah afrika, berbentuk onggokan dan berwarna hitam.

    Gue makin pengin nangis karena pacar gue sendiri juga manggil gue dengan sebutan yang sama. Gue bingung, sebenernya gue ini pacarnya siapa sih? Gue depresi. Gue udah mencoba berbagai cara untuk memutihkan tubuh. Mulai cara yang biasa seperti luluran, hingga cara yang luar biasa seperti mandi didalam kawah. Tapi semua tetep gagal.

    Gue mencari-cari darimana awalnya gue bisa jadi item kayak gini. Dan setelah pencarian yang rumit, gue menyadari bahwa aktivitas gue sebagai pemain sepakbola-lah yang bikin gue jadi hitam. Tiap gue nonton Indonesia Super League di tivi, dan mengamati pemain-pemain Indonesia, gue sadar ternyata kebanyakan dari mereka memang berkulit sawo matang. Sejak saat itu gue semacam mendapat pencerahan. Atau mungkin lebih tepatnya 'gue emang ditakdirkan hitam'.

     Ketika temen-temen gue manggil gue dengan sebutan hitam, gue sedikit punya alasan. Gue bilang 'pemain bola berkulit hitam itu keren, men'. Ketika gue googling, gue juga gak sengaja baca artikel mengenai orang dengan kulit hitam akan lebih kebal terkena kanker kulit. Dan dengan penemuan yang tidak sengaja itu, gue jadi makin punya alasan lagi ketika temen-temen kembali manggil gue hitam. Gue akan selalu bilang 'orang hitam kebal kanker, cuy'. Dan pada suatu kondisi gue juga akan beralasan 'orang hitam kalo mau ngrampok di malam hari gak bakal kelihatan, asal gigi dan matanya diolesin oli juga'

    Pas gue papasan sama temen-temen gue juga adalah momen paling menyedihkan selama hidup gue. Pernah suatu kejadian gue berpapasan sama temen gue, Luluk. Gue nyapa dia dengan najisnya 'Hei, cuy, mo kemana loh?'. Luluk yang shock disapa jelmaan kotoran afrika menutup mata dan bilang,'AWAS RADIASI BENDA HITAM!!'. Pas dia buka mata, gue lihat dia udah buta. Temen-temen gue yang dibelakangnya ada yang tiba-tiba lumpuh, bahkan konon sampai ada yang kesurupan sampai makan beton.

    Selama gue menjadi orang hitam, selama itulah gue akan susah mendapatkan ijin keluar malem. Gue saat itu diajak temen gue, Mamat, buat nongkrong malam mingguan. Gue kemudian minta ijin sama Nyokap. Gue telpon nyokap, gue bilang 'Bun, aku diajak nongkrong sama temenku'. Kemudian dibalik telepon Nyokap gue jawab dengan penuh kasih sayang,'Kamu siapa?'
    'Ini aku bun, Ical', gue udah mulai garuk-garuk aspal,'aku ini sebenernya anak siapaaahhhh????'
    'Oh iya, Bunda lupa', jawab Nyokap yang bikin gue pengin segera loncat dari atas Menara Eiffel. 'Jadi ada apa malem-malem telepon Bunda?'
    'Aku diajak Mamat nongkrong, Bun'
    'Mama? Kamu punya ibu baru?'
    'Bukan mama, Bun. Tapi Mamat. Mamat,pake T'
    'Hahh? Mama Pak RT? Kamu mau ngapain sama istri Pak RT?'
    'M-A-M-A-T', gue mengeja sambil empet banget.
    'Ohh Mamat, bilang dong daritadi', gue cuman nangis aja denger jawaban Bunda gue barusan. 'Mau nongkrong dimana?'
    'Di deket kos-kosan, Bun. Diijinin gak?', gue memelas.
    'Ummmm...', Nyokap gue cuman berdehem.
    'Gimana, Bun, gimana? gimanaa?' gue semakin liar.
    'Enggak deh', jawab Nyokap gue.
    'Lah kenapa, Bun?'
Dengan nada penuh kebijaksanaan seorang ibu, Nyokap gue bilang satu hal yang gak akan  pernah gue lupain seumur hidup gue,'jangan nak, di kegelapan, kamu ntar gak kelihatan'. Dan sejak saat itu, gue gak pernah keluar malem.

Minggu, 08 Juli 2012

Kabar Kiamat Internet 9 Juli 2012

Gue kemarin barusan googling dan menemukan sebuah kabar yang mengguncang dunia per-kuda-lumpingan seluruh dunia, bahwa:  9 Juli 2012 Terjadi Kiamat internet.
Entah bener apa enggak, tapi gimanapun juga kata Kiamat terdengar seperti 'maaf anda tidak lulus Ujian Nasional' atau bahkan 'maaf titit anda putus', serem abis!. Yang ada di kepala gue ketika mendengar kabar itu adalah: facebook sama twitter gue gimana?
Dan berikut adalah sedikit info yang berhasil gue kutip dari inet.detik.com:

'Alkisah, di bulan November 2011 yang dingin, FBI melalui operasi yang dinamakan 'Operation Ghost Click' berhasil menciduk enam warga Estonia karena melakukan aksi yang mengejutkan.

Mereka menginfeksi lebih dari empat juta komputer di dunia, baik PC maupun Mac, dengan malware yang memiliki kemampuan mengubah DNS komputer korbannya dan mengarahkannya ke server-server DNS palsu yang telah dipersiapkan sebelumnya.

Tujuannya apa lagi kalau bukan untuk mendapatkan keuntungan finansial. Khususnya dari aktivitas iklan online, spam, dan scam.

Yang menjadi masalah adalah, pada saat penangkapan masih ada jutaan komputer yang terinfeksi oleh DNSchanger ini, dan tetap menggunakan DNS palsu tersebut sebagai DNS utamanya.

Jika server-server DNS palsu itu dimatikan, maka otomatis seluruh komputer yang menggunakan DNS palsu tersebut akan mengalami kiamat kecil alias tidak bisa terhubung ke internet selama DNS setting-nya belum dibenahi.

Karena itu, FBI mengambil keputusan untuk mempertahankan DNS server palsu ini setelah sebelumnya membersihkan server-server tersebut dari aksi jahat. Itu tadi kabar baiknya bagi Anda yang terinfeksi oleh DNSchanger.

Kabar buruknya adalah, pengadilan memerintahkan FBI untuk mematikan seluruh DNS server palsu tadi pada tanggal 8 Maret 2012 dan akhirnya diperpanjang sampai tanggal 9 Juli 2012 karena menganggap sudah memberikan cukup tenggang waktu bagi para korban DNSchanger ini untuk memperbaiki komputernya.

Karena itu, jika komputer Anda terinfeksi oleh DNSchanger dan belum dibersihkan, maka pada tanggal 9 Juli 2012 praktis akan tidak bisa mengakses internet atau dengan kata lain mengalami kiamat kecil internet.

Lebih celaka lagi, DNSchanger ini tidak hanya menginfeksi komputer PC dan Mac tetapi ia juga memiliki kemampuan untuk menginfeksi router-router dan memanipulasi DNS server dari router tersebut.

Sehingga seluruh komputer atau perangkat yang terkoneksi melalui router ini dan secara otomatis menggunakan DNS router ini akan ikut tersesat dan mengalami kiamat internet juga sekalipun komputer-komputer ini sama sekali tidak terinfeksi oleh DNSchanger.

Sebagai informasi, DNS atau Domain Name Server merupakan sarana penerjemah antara bahasa manusia dengan alamat IP (internet protocol) yang merupakan bilangan angka.

Sebagai gambaran, kita tentu lebih mudah mengingat www.google.com sedangkan sistem komputer sebenarnya mengidentifikasi alamat komputer itu dengan angka atau IP address.

Jadi, www.google.com sebenarnya dikenal oleh komputer kita sebagai 173.194.38.162. Kalau ingin mencoba, silahkan ketik IP tersebut di browser internet dan kita akan diantar ke situs Google. DNS server inilah yang menjadi 'calo' menerjemahkan bahasa manusia www.google.com ke angka IP 173.194.38.162 sehingga dimengerti oleh komputer.

Jadi singkatnya, kalau penerjemahnya tidak ada, maka komputer tidak mengerti apa maksud manusia. Dan manusia yang kurang memahami faktor teknis seperti ini pasti akan bingung kenapa komputernya jadi tak berdaya dan mengira internetnya mati.

Ini yang akan terjadi pada 9 Juli nanti. Lalu pertanyaannya, kenapa DNS komputer kita bisa diubah? Tentu ini disebabkan oleh aksi virus DNSChanger yang mengubah alamat DNS server komputer korban -- yang biasanya mengacu ke DNS para penyedia internet atau ISP -- menjadi daftar DNS palsu yang telah dipersiapkan sebelumnya.

Jika DNS server komputer atau router anda menggunakan rentang alamat IP DNS di bawah ini, berarti sistem Anda pernah terinfeksi oleh DNSchanger, dan termasuk yang akan mengalami kiamat internet pada 9 Juli ini.'

Jadi, gimana dengan komputer anda? Apakah sudah siap memasuki alam kubur?

Sabtu, 07 Juli 2012

I Made It!

6 Juli 2012 adalah hari paling menegangkan selama hidup gue. Bukan gue mau disunat, bukan gue mau nikahan, bukan juga gue mau ganti kelamin, tapi adalah hari diumumkannya hasil snmptn tulis. Jantung gue dag-dig-dug-mau-kentut tiap buka laman snmptn.ac.id, yang makin bikin deg-degan adalah: modem gue yang super ngondek. Dengan speed download yang cuma 0.010 kbps, gue cuman bisa ngempet nafsu gue buat segera meraba-raba kedalam pengumuman snmptn. Gue udah nyopot modemnya dari laptop terus gue abab-ababin dan berharap setelah gue kasih abab modemnya bisa bangun ketika mencium bau abab gue yang ngalahin bangkai paus sekelurahan. Tapi yang ada setelah gue memasang kembali modemnya malah jadi-tidak-bernyawa, speed-nya jadi 0.000 kbps. Gue cuman bisa pasrah ditengah kegalauan maha dahsyat gini, modem gue malah bikin gue pengin mbakar ketek Uton.
Setelah gue pasrah, lemah, dan bernanah, gue nyoba lagi buka laman snmptn. DAN AJAIB!!
Gue bisa masuk ke laman snmptn dan mencoba mengakses laman pengumumannya ketika gue melihat kecepatan modem gue menjadi 80.352 kbps. HUOOOOHHH!!
Gue lalu mencoba memasukkan nomer peserta gue, tanggal lahir dan huruf sandi yang tertera kemudian gue enter dan dengan ajaib muncul tulisan seperti ini:

Gue cuman bisa bengong dan mangap-mangap kayak ikan mas belajar ciuman. Gue sangat bersyukur akhirnya gue lolos setelah apa yang selama ini  gue perbuat untuk menghadapi snmptn, meskipun itu bukan pilihan pertama gue. Tiap hari dateng ke tempat les, ngerjain soal-soal latihan, meskipun banyak yang belum kelar, karena gue ngerjainnya sambil koprol diatas beling. Tapi paling tidak hari ini gue bisa melihat senyum bangga dan kebahagiaan dari wajah bokap nyokap gue. Mungkin sejauh ini hanya kebahagiaan seperti inilah yang bisa gue beri untuk bokap nyokap.

Blogger Indonesia

Blogger Indonesia